Keputusan Terbaik

Ketika kita ragu-ragu membuat keputusan yang keliru, sebenarnya kita memiliki keinginan untuk mengantisipasi agar tidak terjadinya kegagalan. Tapi menghindari atau menunda sebuah keputusan, mengingat akan adanya ketakutan pada persoalan yang akan muncul, justru menbuat kita terbenam pada pola berpikir negatif.

ketika kita dihantui oleh rasas ketakutan, mungkin akan mendorong kita kepada hal yang negatif. Jika kita menghindari membuat sebuah keputusan, maka dapat membuat kita menjadi pengamat pasif dan menjadi korban, sehingga timbul penyesalan dikemudia hari.

kadangkala sukses datang dari tindakan yang diambil. Langkah pertama kita harus membuat keputusan untuk melakukannya. Lalu kita akan mecoba mempelajari kembali untuk langkah selanjutnya, karena ini sangat menuntukan. Apalagi keputusan awal tidak begitu bahaya dan masih ada jalan untuk diselamatkan.

Maka tidak perlu takut membuat "keputusan keliru" daripada kita tidak
memutuskan sama sekali. Terkadang kita tidak dapat membuat keputusan yang begitu sempurna. Tapi, carilah keputusan yang terbaik. Pelajarilah hal itu pada
arah yang kita capaikan, yang memang menjadi pilihan kita pada
saat itu.

Kalau memang itu untuk yang terbaik, jangan pernah ragu dan buatlah keputusan. Dan ambil tindakan segera mungkin. Jika memang keputusan itu melenceng, maka segera mungkin untuk mengoreksinya. Semoga kita menjadi pemikir positif, sehingga bisa menjadi masa depan kita bersama.

Mari sama-sama kita berpikir positif. Karena apapun keputusan kita merupakan itu yang terbaik saat ini, hilangkan keraguan dan jadikan ini moment untuk kedepan. Jika memang ingin meraih kemenangan dapatkan itu semua dengan tujuan kebersamaan. Maka ketika keputusan itu berpihak kepada kita, saat itulah kemenangan milik kita bersama. Wallah wa’lam bissawab ........

Comments

Popular Posts